Selama ini perlintasan sebidang di Desa Cilalawi tidak ada palang pintu. Ini membahayakan warga yang melintasi rel. Hanya saja beberapa warga ada yang menjadi petugas palang. Warga membuat pos jaga itu agar mereka tidak kepanasan dan kehujanan saat membantu pengguna jalan yang hendak menyeberang rel ganda kereta api (double track).
Pos jaga darurat itu dibuat sederhana di tepi rel kereta api, sehingga ketika ada bunyi sirine kereta api, penjaga dapat mendengar dan melihat warga yang akan melintas. Seandainya tidak ada pos jaga ini, petugas rela berpanas-panas di bawah terik matahari supaya pengguna jalan yang melintas di perlintasan kereta api tanpa palang pintu bisa selamat sampai tujuan.
Tinggalkan Komentar
Email anda tidak akan ditampilkan. Harap isi semua yang bertanda *